Indonesian who support traveling with family or kids, take photo and diving

20 March 2017

Menggunakan Singapore Tourist Pass untuk naik MRT dan Bus

Jika anda hitung-hitung mau mutar-mutar di Singapura, berencana untuk berwisata secara mandiri atau tidak tergantung pada travel dan ternyata biayanya melebihi SGD 20 dalam tiga hari maka jelas anda membutuhkan Singapore Tourist Pass, kenapa? karena kartu ini dapat digunakan untuk naik bus dan MRT di Singapura tanpa ribet. Berikut adalah tips untuk mendapatkan Singapore Tourist Pass dan Child Pass untuk anak-anak dibawah 7 tahun.

Maksudnya begini, sebelum ke Singapura akan lebih baik kita menghitung biaya transportasi (bisa dari situs mytransport.sg) yang akan kita gunakan. Misal nih mau apply STP 3 hari, kan biayanya SGD20 + SGD10 (deposit). Nah SGD 20 itu jadi patokan, kalau kita hitung selama 3 hari ternyata biaya transportasi kita lebih dari itu maka pertimbangkan untuk menggunakan STP, tapi kalau ternyata kita cuma 1 hari di Singapura lalu biaya transportasi cuma SGD 5, ya menurut saya lebih baik gunakan kartu biasa :).

Baca Ketentuan tentang STP di website resmi
Sebelum menentukan menggunakan cara Naik MRT yang biasa atau dengan STP tentunya perlu baca-baca ketentuan dan syarat-syaratnya di website resmi STP.

Sedikit info, Singapore Tourist Pass (STP) sendiri merupakan salah satu cara pemerintah Singapura untuk mempermudah wisatawan mengakses dari satu lokasi ke lokasi lainnya, selain dengan STP, wisatawan tetap dapat menggunakan tiket biasa / standar namun tentunya lebih memakan waktu untuk topup setiap mau naik MRT. STP terbagi dalam beberapa jenis, 1hari, 2 hari, 3 hari… Walaupun dengan beberapa kelebihan itu, ada berapa batasan, dimana STP tidak dapat digunakan pada beberapa moda transportasi. Namun menurut saya sudah cukup banyak mengcover lho.. untuk lebih jelasnya bisa diakses ke website Singapore Tourist Pass di  http://www.thesingaporetouristpass.com.sg/

Tipe STP, source: www.thesingaporetouristpass.com.sg


Cara Apply STP
Lokasi yang menjual STP cukup banyak dan tersebar di beberapa wilayah Singapura cek di http://www.thesingaporetouristpass.com.sg/get-singapore-tourist-pass/, karena saya memulai berwisata dari Changi saya menjajal yang ada di Changi Airport yang buka pada pukul 8.00 am – 4.00 pm dan 5.00 pm – 9.00 pm setiap hari. Dari terminal kedatangan kita turun ke stasium MRT Changi dan mencari loket informasi MRT, untuk mengetahui loketnya silahkan cek di kacanya, ada sticker gambar STP.
 
Loket STP di Stasiun MRT Changi
Silahkan mengantre, siapkan passport, uang  dan pesanlah tipe STP yang diinginkan. Anda sudah memiliki STP dan siap untuk berpetualang keliling Singapura. Bebas….. sampai batas waktunya berakhir.

Child Pass
Bagi anda yang membawa anak kecil, berbahagialah karena sampai dengan umur 7 tahun. Anak anda dapat naik moda transportasi di Singapura secara gratis, tidak perlu bingung apakah anda wisatawan atau bukan. Syaratnya hanya tunjukkan paspor anak anda dan memesan di loket STP yang sama. Anak anda pun siap berpetualang bersama anda. Info lebih lengkap di http://www.transitlink.com.sg

Child Pass

Anak saya senang sekali dengan adanya kartu ini karena dia bisa menjajal menempelkan kartu ini ke mesin khusus di bus dan MRT, ya memang mudah, STP dan Child Pass ini setelah didapat bisa langsung di-tapping di pintu stasiun MRT atau di mesin reader di pintu masuk dan keluar bus.

tapping di pintu MRT

Sudah bisa kan? Kalau mau cara lain bisa dilanjut simak cara naik MRT dan Bus di cara Naik MRT atau Bus di Singapura.


***

Disclaimer : Biaya dan ketentuan STP bisa berubah sewaktu, kunjungi website resminya untuk tarif terbaru.

12 comments:

  1. kak mau tanya...misal kalau aku beli STP jam 20.00 tgl 23 trus berakhirnya jam 20.00 tgl 24? begitukah?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sesuai web http://thesingaporetouristpass.com.sg perhitungannya dimulai dari pertama kali kamu tapping. Kalau kamu beli pagi dan baru tapping pertama malam pukul 20.00 maka untuk kartu 1 hari akan berakhir hari itu juga pada jam 24.00. Tapi kalau beli malam, baru tapping STP esok hari ya berlaku hingga esok hari pukul 24.00.

      Kalau dirasa kurang menguntungkan, beli kartu yang biasa saja (ez-link) tapi ada biaya mengendap $5.

      Delete
  2. Mas, STP apakah hanya busa dibeli di changi? Saya rencana dari Changi mau ke Johor satu malam, lalu dr JB ke singapura beli STP dimana? Matur nuwun

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tidak hanya di Changi, kalau dari JB naik bus ke Stasiun Kranji, STP ada di Stasiun Kranji & Woodlands, kalau naik bus ke Queen St Terminal, bisa beli di Stasiun MRT Bugis. Saya sendiri pernah beli di Bugis & Changi

      Delete
  3. Mas penjualan stp dimana saja ya?

    ReplyDelete
  4. Syarat beli STP apakah harus menunjukan paspornya..?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya (waktu kami), untuk mencocokkan tanggal lahir dan menentukan tanggal kedaluwarsa kartu

      Delete
  5. Mohon info.. jika anak sy umur 4th apakah masi free utk naik bis? Karena kami sampai changi malam jd mgkn office tiket sdh tutup jd tdk bs mndapatkan child pass.. klo mrt single pass mgkn masi bs dbeli.. tp kami bingung utk naik bisnya. Makasi bnyk infonya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Cek disini untuk lebih jelasnya, intinya anak dibawah 7 tahun free tetapi dengan syarat tinggi badan.
      - s/d 0.9m bus dan mrt free (tak perlu kartu)
      - 0.9-1.2m perlu kartu khusus (kalau gak punya kartu bus diberlakukan tarif pelajar, kalau mrt diberlakukan tarif dewasa)
      - 1.2m keatas perlu kartu khusus (kalau gak punya kartu bus dan mrt diberlakukan tarif dewasa)

      Saran saya, cek tinggi badan anak, siapkan uang receh, kalkulasi tarif naik bus, kalau disuruh bayar dan gak punya kartu bayar dengan cash (SGD koin) tanpa kembalian untuk anaknya. Atau beli kartu biasa (EZlink / NET) nanti kalau sudah dapat STP bisa digunakan oleh ortunya

      Delete
  6. Bisa gak yaa pakai stp untuk bus ke jb center?/

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mohon maaf, setahu saya cuma sampai Woodlands Check point (imgirasi keluar SG), setelah itu dengan cash / ezlink/nets. Biasanya pengguna STP itu ngambil lagi depositnya di MRT Kranji, lalu lanjut naik bus ke Johor dengan cash

      Delete

Blog Archive

Copyright © West Borneo Road Published By Gooyaabi Templates | Powered By Blogger

Design by Anders Noren | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com